Instagram adalah jejaring social berbasis sharing gambar atau video pendek. Setelah diakusisi oleh facebook kesuksesan jejaring social yang satu ini bahkan menjadi jejaring social terbaik di Indonesia.
Media social Instagram tersedia secara gratis untuk beberapa OS seperti android dan iOS. Untuk kali ini, saya akan memberikan tutorial tentang bagaimana cara membuat akun Instagram menggunakan smartphone dan bagaimana membuat akun instagram menggunakan komputer.
Cara Membuat Akun Instagram Dengan Smartphone
1. Silahkan download Instagram secara gratis di Google Play Store:
2. Buka aplikasi instagram di smartphone anda, maka akan ada 2 pilihan untuk mendaftar atau login. Untuk membuat akun instagram baru anda bisa klik pada pilihan (Sign Up), pada pilihan pendaftaran (Sign Up) ada 2 cara yaitu pendaftaran dengan menggunakan email atau nomor telpon silahkkan bisa pilih salah satu.
3. Setelah melakukan pengisian E-mail/nomor telpon anda akan mendapatkan kode konfirmasi.
4. Setelah akun terkonfirmasi anda akan di hadapkan pada pilihan membuat nama akun dan password. Setelah selesai membuat nama akun dan password anda dapat mengubah nama pengguna / username kapan saja atau Anda bisa melakukkan Skip untuk melewati tahap ini.
5. Pada bagian ini, Anda dipersilahkan untuk memilih foto profil. Anda bisa mengambil foto profil dari Facebook, mengambil foto secara langsung, mengambil dari gallery foto. Ada juga pilihan skip jika Anda ingin melewati tahapan ini.
6. Langkah selanjutnya adalah untuk mencari teman, Anda akan mendapat pilihan untuk mencari teman melalui Facebook, kontak, dan juga akun yang direkomendasikan oleh Instagram. Anda juga bisa men-skipnya dengan melakukkan tap pada Skip di pojok kanan atas.
7. Dari sini akun Instagram Anda sudah selesai dan Anda siap berbagi foto dan gambar dengan teman-teman anda.
8. Selain itu untuk membuat akun Instagram anda lebih menarik anda juga bisa merubahnya dengan menu edit yang tertera pada halaman profil. Di menu edit ini anda bisa merubah foto profil, nama, usermane dan juga menambahkan situs web dan bio.
Penggunanan Instagram pada komputer perlu menggunakan pihak ke 3 atau emulator agar dapat berjalan maksimal dan menikmati fitur yang lengkap. Melalui perantara ini kita tidak membutuhkan perangkat android ataupun apple untuk bermain instagram. Dengan demikian kita dapat membuat instagram melalui komputer atau laptop dengan mudah.
Cara membuat instagram melalui komputer atau laptop
Membuat instagram perlu kita siapkan email atau akun facebook untuk mendaftar instagram.
1.Masuk ke website www.instagram.com
2.Login melalui facebook atau mendaftar menggunakan email
Membuat instagram melalui komputer sama halnya dengan membuat instagram melalui smartphone. Masukan email yang akan kita daftarkan ke intsagram. Masukan nama lengkap untuk akun instagram anda. Tambahkan nama pengguna untuk akun instagram anda dan pembuatanya tidak memerlukan spasi atau anda dapat kombinasikan dengan angka, titik dan garis bawah sehingga nama pengguna tidak sama dengan nama pengguna lain. Terakhir masukan password anda, buatlah password yang biasa anda gunakan atau mudah diingat. Setelah itu sign up.
3. Lakukan konfirmasi
Konfirmasikan pendaftaran anda, apabila saat pendaftaran menggunakan email maka akan masuk notifikasi ke email namun jika menggunakan no handphone maka akan ada notifikasi sms ke handphone anda.
4. Proses selanjutnya anda telah berhasil membuat instagram melalui pc dan dapat melakukan aktivitas di instagram.
Fitur instagram hampir sama dengan facebook dimana anda akan banyak berinteraksi dengan berbagai orang dan dapat saling follow serta saling berbalas pesan maupun komentar pada setiap postingan. Baca juga Cara Membuat Fanspage Facebook untuk berbisnis
Tampilan dari instagram sendiri sangatlah simple dan mudah untuk diakses. Begitulah bagaimana untuk mempunyai akun instagram sangat mudah bukan.